BAZNAS Kabupaten Sumedang

Amanah, Transparan, Profesional

Follow

Bagikan

Visi & Misi

Visi Kami

Sesuai dengan Visi BAZNAS RI “Menjadi pengelola zakat terbaik dan terpercaya di dunia” dan Visi Pemerintah Kabupaten Sumedang “Mewujudkan masyarakat Sumedang yang Sejahtera, Agamis, Maju, Profesional, dan Kreatif (SIMPATI) pada tahun 2023”, maka visi BAZNAS Kabupaten Sumedang diarahkan untuk mendukung tewujudnya target pengelolaan zakat nasional baik dari aspek pengumpulan maupun pendistribusian dan pendayagunaan zakat. Oleh karena itu, Visi BAZNAS Kabupaten Sumedang diarahkan untuk mencapai :

“Terwujudnya Pengelolaan Zakat yang Berdayaguna, Terintegrasi, Berkinerja dan Berteknologi menuju Sumedang sebagai Kabupaten Zakat Tahun 2025”

Visi tersebut mengandung penjelasan bahwa :

  • Pengelolaan Zakat, adalah kegiatan perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan dari penghimpunan, pendistribusian  dan pendayagunaan zakat, infak dan sedekah yang dilaksanakan secara amanah, transaparan dan akuntabel.
  • Berdayaguna, adalah pengelolaan zakat yang tepat guna dan tepat sasaran serta sesuai dengan peruntukkannya sehingga mampu memberikan dampak bagi meningkatnya taraf kehidupan masyarakat baik di bidang ekonomi, pendidikan, kesehatan, sosial dan keagamaan.
  • Terintegrasi, adalah pengelolaan zakat yang terintegrasi secara nasional sehingga mampu memberikan dukungan bagi terwujudnya program pengelolaan zakat di berbagai tingkatan yang saling mendukung dan berkelanjutan.
  • Berkinerja, adalah pengelolaan zakat yang amanah, transparan dan profesional sehingga mampu menghasilkan kinerja yang berkualitas dan memberikan dampak positip bagi kehidupan masyarakat.
  • Berteknologi, adalah pengelolaan zakat yang mampu memanfaatkan fasilitas dan dukungan teknologi pada era Revolusi Industri 4.0 sehingga proses pengelolaan zakat dapat berjalan secara cepat, efektif dan efisien.
  • Kabupaten Zakat, adalah Kabupaten yang mampu mewujudkan masyarakat sadar zakat yang berkepedulian sosial dengan berlandaskan keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT sehingga mampu mengoptimalkan peran dan fungsi zakat dalam meningkatkan taraf kehidupan masyarakat kurang mampu.

Misi Kami

Sesuai dengan Visi diatas, maka misi yang akan ditempuh adalah :

  1. Mewujudkan manajemen pengelolaan zakat yang amanah, transparan, akuntabel, berlegalitas dan berkesesuaian syariah.
  2. Mewujudkan optimalisasi pendistribusian dan pendayagunaan zakat berbasis komunitas yang amanah, tepat guna dan tepat sasaran;
  3. Mengintegrasikan pengelolaan zakat pada tingkat Kabupaten, Provinsi dan Nasional yang bersinergi dan berkelanjutan;
  4. Mewujudkan optimalisasi kinerja di bidang pengelolaan zakat melalui peningkatan kualitas sumber daya amil yang amanah, kompeten dan profesional.
  5. Mengoptimalkan peran Teknologi Informasi untuk mendukung terwujudnya pengelolaan zakat yang efektif dan efisien.
  6. Mewujudkan masyarakat sadar zakat yang berkepedulian sosial untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat.

Profil Lainnya

Login User

Silahkan login untuk mengakses Area User BAZNAS Kabupaten Sumedang